Kapolres Donggala Hadiri Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 di Kabupaten Donggala
Donggala – Tribratanews.sulteng.polri.go.id
Kapolres Donggala, AKBP Efos Satria Wisnuwardhana, S.I.K., M.I.K., menghadiri kegiatan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tingkat Kabupaten Donggala yang digelar di halaman Kantor Bupati Donggala. Senin (28/10/24)
Upacara tersebut dilaksanakan pada pukul 09.00 WITA, dihadiri oleh para Pejabat Utama (PJU) Polres Donggala serta sejumlah personel Polres Donggala yang ditunjuk untuk mendukung kelancaran acara ini.
Peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini mengusung tema ” Maju Bersama Indonesia Raya” komitmen pemuda dalam menjaga keutuhan bangsa serta menguatkan kontribusi pemuda dalam pembangunan daerah. Dalam upacara tersebut, berbagai elemen masyarakat, termasuk pelajar, tokoh pemuda, serta pejabat pemerintah daerah, turut hadir untuk memperingati momen bersejarah ini.” Terang Kasihumas AKP Nyoman
Kapolres Donggala AKBP Efos Satria Wisnuwardhana,S.I.K.,M.I.K berkata terhadap para pemuda bahwa “Pemuda adalah ujung tombak bangsa, mereka harus tetap bersatu dan bersemangat dalam menjaga keutuhan serta kedamaian daerah ini,” ujar Kapolres.
Selain itu, beliau menekankan pentingnya peran aktif pemuda dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama menjelang pelaksanaan Pilkada serentak yang akan berlangsung pada tahun 2024. “Saya berharap pemuda dapat menjadi pelopor kedamaian dan turut serta dalam menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” tambah Kapolres.
Upacara peringatan ini berlangsung khidmat dan penuh makna, diwarnai dengan pengibaran bendera merah putih dan pembacaan ikrar kongres Sumpah Pemuda yang menggema di halaman Kantor Bupati. Dengan diadakannya peringatan ini, diharapkan pemuda Kabupaten Donggala dapat terus memperkuat rasa kebangsaan serta kebersamaan dalam menghadapi berbagai tantangan bangsa.
Acara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 di Kabupaten Donggala menjadi momen penting untuk meneguhkan semangat persatuan yang telah diwariskan sejak 1928, serta mengingatkan kembali peran krusial pemuda dalam menjaga nilai-nilai luhur bangsa dan memajukan Kabupaten Donggala ke arah yang lebih baik.” Pungkasnya
Polres Donggala (AS/HMS)