Polda Sulteng Mengintensifkan Sosialisasi Bahaya Judi Online
Palu, tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah mengintensifkan sosialisasi bahaya judi online di kalangan pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA).
Kasubdit II Direktorat Reserse Siber (Ditres Siber) Polda Sulteng, Komisaris Alfian Komaling, mengatakan kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman kepada pelajar mengenai dampak buruk yang ditimbulkan judi online.
Di antaranya, kerugian finansial, gangguan psikologis, dan masalah hukum yang dapat merusak masa depan.
“Sosialisasi ini penting agar pelajar memahami bahwa judi online tidak hanya merusak diri sendiri, tetapi juga berdampak pada keluarga dan lingkungan,” kata Alfian di Palu, Minggu, 17 November 2024.
Menurut Alfian, belum lama ini sosialisasi dilaksanakan di SMAN 1 Palu. Di sana, pelajarnya sangat antusias mengikuti sosialisasi. “Kegiatan ini akan terus berlanjut ke seluruh sekolah di Sulteng. Harapn kami semua pelajar terbebas dari judi online,” jelasnya.
Alfian menambahkan pentingnya penggunaan teknologi yang bijak dan menghindari aktivitas merugikan seperti judi online. Menurutnya Polda Sulteng juga mengingatkan peran orang tua dan sekolah.
“Khususnya dalam memantau serta memberikan edukasi kepada pelajar agar bertanggung jawab dalam menggunakan internet,” ungkap Alfian. (ab)