Pamatwil Polres Banggai dan Kapolsek Patroli di Kantor PPK Wilayah Kota Luwuk
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kasat Samapta Polres Banggai AKP Jimyarto Anasim selaku Perwira Pengamat Wilayah (Pamatwil) melakukan patroli di kantor PPK di wilayah Kota Luwuk, Senin (25/11/2024).
Patroli yang dilakukan bersama Kapolsek Luwuk AKP Muh. Asdar ini dalam rangka memantau proses pendistribusian logistik Pilkada yang terdiri dari kotak dan surat suara yang akan digunakan pada 27 November 2024.
“Kami hanya ingin memastikan situasi di Kantor PPK wilayah Kota Luwuk sekaligus pedistribusian logistik menuju PPS berjalan lancar,” ungkapnya saat ditemui wartawan.
Ia menjelaskan, bahwa selama proses pergeseran logistik dari PPK ke PPS dan TPS hingga kembali wajib dikawal serta diamankan anggota Polri.
“Dan anggota yang berada di TPS diperintahkan untuk tidak meninggalkan kotak suara,” jelasnya.
Sesuai instruksi, kata perwira pangkat tiga balak ini, anggota yang bertugas mengamankan TPS dilarang pulang, dan jika perlu tidur di lokasi TPS demi keamanan Pilkada 2024.
“Semu aini dilakukan agar seluruh tahapan inti Pilkada 2024 dapat berjalan aman dan damai hingga selesai,” tutupnya.*HumasPolresBanggai