POLRES BANGGAI

Peduli Terhadap Lingkungan Kapolsek Luwuk Hadiri Transplantasi Terumbu Karang

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Sebagai wujud tanggung jawa sosial dan lingkungan, Mapala Universitas Tompotika (Untika) Luwuk, melaksanakan pelatihan Transplantasi Terumbu Karang Tahun 2023 dengan tema “Meningkatkan Pengetahuan Ekosistem Bawah Laut Demi Masa Depan Kita, Dan Terumbu Karang”.

Prakarsa kegiatan peduli lingkungan tersebut, disupport pula olek Kapolsek Luwuk AKP Agung Kastria Kesuma, SE, M.I.Kom, Pemerintah Daerah Banggai, elemen organisasi lingkungan, dan kelompok pecinta alam.

Pelatihan transplantasi terumbu karang secara simbolis, pada Minggu (29/1/2023) pukul 09.00 Wita bertempat di Café Onu Desa Bubung Kecamatan Luwuk Selatan.

Turut pula dihadiri Rektor Untika Taufik Bidullah, SE, M.Si, Kades Bubung Idham Milang, Karantina Ikan Banggai, Pelajar SMAN 1 Luwuk, SMAN 2 Luwuk, SMA Katolik, SMAN 3 Luwuk dan SMK 1 Luwuk serta Mapala Universitas Muhammadiyah Luwuk.

Kapolsek Luwuk AKP Agung Kastria Kesuma yang hadir mewakili Kapolres Banggai AKBP Ade Nuramdani, SH, SIK, MH menyampaikan sambutan bahwa alam dan lingkungan yang bersih dan asri terutama wilayah pesisir laut yang tidak tercemar, akan berdampak positif terhadap terpeliharanya beraneka ragam habitat dan biota laut.

“Saya mewakili Kapolres Banggai mendukung penuh kegiatan pelestarian alam dan lingkungan pesisir laut di Kabupaten Banggai ini. Kegiatan seperti ini mesti terus digalakan,” ajaknya.*Humas Polres Banggai