BID HUMASGeneralLatestNewsSATKER

Sebanyak 400 Paket Sembako Dibagikan, Kompol Abdullah: Wujud Kepedulian Polda Sulteng Jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah

Tribratanews, Palu – Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah (Sulteng) menggelar Bakti Sosial (Baksos) berupa pembagian paket sembako di sejumlah lokasi dan Panti Asuhan di Kota Palu, pada hari Sabtu 15 dan Minggu 16 April 2023.

Adapun lokasi yang dikunjungi diantaranya pada hari Sabtu 15 April 2023, dipimpin AKP Wawan Setiyono selaku Kasubbagrenmin Bidpropam Polda Sulteng, membagikan sebanyak 200 paket sembako, dengan rincian di sekitar Jalan Abdul Rahman Saleh sebanyak 100 paket sembako dan di Panti Asuhan Al Zahrah di Jalan Manimbaya sebanyak 100 paket sembako.

Kemudian pada hari Minggu 16 April 2023, pembagian sembako yang dipimpin oleh Aipda Mohammad Taufik dari Satker Direktorat Bimbingan Masyarakat (Binmas) Polda Sulteng membagikan sebanyak 200 paket sembako dengan rincian di Panti Asuhan Nurul Iman sebanyak 50 paket sembako, di sekitar Panti Asuhan Nurul Iman sebanyak 20 paket sembako, Hunian Sementara (Huntara) Hutan Kota sebanyak 36 paket sembako dan seputaran Kota Palu sebanyak 94 paket sembako.

“Jadi selama dua hari ini kami melaksanakan bakti sosial berupa membagikan sebanyak 400 paket sembako diwilayah Kota Palu, bansos ini diberikan sebagai bentuk kepedulian Polda Sulteng untuk meringankan beban hidup masyarakat menjelang Idul Fitri 1444 H,” jelas Kompol Abdullah selaku Kasubbagrohjashor Bagwatpers Biro SDM Polda Sulteng.

Ia pun menuturkan bahwa penyerahan bansos itu akan berlangsung beberapa hari kedepan, dimana Polda Sulteng telah nenyiapkan setidaknya kurang kebih 2.000 paket sembako.

“Semoga kegiatan bansos Polda Sulteng ini bermanfaat untuk masyarakat serta terwujudnya Kamtibmas yang kondusif jelang hari raya Idul Fitri 1444 H,” pungkasnya.(fn)