Jadi Ajang Silaturahmi, Polres Tolitoli Gelar Jumat Curhat di Mesjid Babul Khairaat Desa Buntuna
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Program ‘Jumat Curhat’ yang digagas Mabes Polri ini ditujukan bagi Polda, Polres, dan Polsek. Dimana anggota kepolisian menerima curhatan masyarakat, termasuk memberi saran dan masukan atas hal yang dirasakan masyarakat.
Oleh karena itu Polres Tolitoli melakukan Jumat Curhat terhadap Jamaah di Mesjid Babul Khairaat Desa Buntuna Kec. Baolan Kab. Tolitoli. Jumat (28/04/2023).
“Jadi, ini bukan hanya sekedar formalitas curhat antara Polisi dengan warga saja, tapi akan langsung kami akan tindaklanjuti apa yang disampaikan masyarakat kepada kami,” kata Kapolres Tolitoli AKBP Ridwan Raja Dewa SIK pada kegiatan tersebut.
Ridwan menambahkan bahwa pihaknya dalam melakukan dialog kepada Jamaah untuk menyerap aspirasi, dan guna mengetahui langsung kamtibmas di wilayahnya.
Kapolres Tolitoli juga mengatakan, terkait keluhan-keluhan yang disampaikan masyarakat dirinya dengan senang hati merespon.
Diantaranya, ada yang bertanya mengenai Pelayanan SIM dan Stnk, besaran PNBP, Penerimaan laporan di SPKT dan peran Bhabinkamtimas, kesemuanya langsung di respon Kapolres Tolitoli sesuai Juk dan SOP, dan bila ada pelanggaran akan ditegur langsung dan Kapolres membuka layanan aduan dengn memberikan nomor telepon ke Jamaah.