POLRESPOLRES DONGGALA

Rangkaian Hari Bhayangkara Ke 77…! Satreskrim Polres Donggala Beri Giat Inovasi Pelayanan Sidik Jari Keliling (SIJARLING).

Donggala – Tribratanews.sulteng.polri.go.id

Personel Satreskrim Polres Donggala, Polda Sulteng berikan pelayanan sidik jari keliling yang bertempat diPolsek Banawa Selatan.Rabu  (21/06/2023).

Dengan adanya SIJARLING Personel Satreskrim Polres Donggala ingin mempermudah setiap masyakarat Kab. Donggala dapat dengan mudah membuat rumus sidik jari yang sering digunakan untuk pembuatan SKCK.

Kapolres Donggala AKBP Efos Satria Wisnuwardhana,S.I.K.,M.I.K melalui Kasat Reskrim Polres Donggala  Iptu Asep Prandi,S.Tr.K.,S.I.K.,M.H mengatakan dengan memberikan pelayanan Sidik Jari keliling dapat mempermudah masyarakat dalam membuat rumus sidik jari.

“Kami beraharap kegiatan ini dapat mempermudah masyarakat Kab.Banawa Selatan Khususnya Kabupaten Donggala dalam pembuatan Rumus Sidik Jari guna melengkapi persyaratan dari pembuatan SKCK”, pungkasnya.

“Giat pelayanan sidik jari keliling (sijarling) sangat diapresiasi serta di sambut positif oleh masyarakat dan berterima kasih atas pelaksanaannya kepada personil Polres Donggala.” Tutur Kaur Identifikasi

Adapun personilnya dalam pelaksanaan SIJARLING Bripka Guntur P.S.Kaurident dan Bripka Umar Banit Ident

Warga pun mengatakan kegiatan seperti ini kalo berkenan dapat dilaksanakannya pada hari-hari yang akan datang, minimal sekali dalam sebulan” imbuhnya

“Selamat Hari jadi Bhayangkara yg ke 77″ semoga semakin di cintai masyarakat” tutupnya

Polres Donggala (As/Hms)