Satgas Ops Madago Raya Berikan Bantuan Peralatan Sekolah Kepada Anak Usia Dini
Poso-Dalam menciptakan situasi Kamtibmas diwilayah Kab.Poso Satgas II Preemtif Operasi Madago Raya melaksanakan pendekatan berbasis soft approach kepada Anak Usia Dini.
Kali ini Satgas II Preemtif yang tergabung dalam Satgas Madago Raya telah melaksanakan silaturahmi sekaligus memberikan bantuan sarana Perlengkapan Sekolah kepada anak usia dini di Aula Kantor Kelurahan Tabalu Kecamatan Poso Pesisir Kabupaten Poso Provinsi Sulawesi Tengah. Selasa (20/06/2023).
Kegiatan pemberian bantuan kelengkapan bagi anak usia dini oleh Satgas II Preemtif Ops Madago Raya Tahap II 2023 yakni bertujuan untuk membangun Hubungan Kemitraan antara Polri dan Masyarakat agar terjalin dengan lebih Intens sehingga terwujudnya harkamtibmas yang aman dan Kondusif.ujar Kasatgas
Kasatgas menambahkan ada dua puluh orang anak yang mendapatkan bantuan sarana perlengkapan sekolah,Kami berharap bantuan tersebut bermanfaat jangan dinilai dari besar kecilnya pemberian tersebut.
Kasatgas meminta kepada masyarakat dapat bersinergi dengan Polri guna menjaga situasi Kamtibmas diwilayah Kabupaten Poso ini tetap aman dan kondusif, jika ada informasi terkait pemahaman yang mengajarkan tentang kekerasan segera melaporkan kepada pihak berwajib atau bhabinkamtibmas.
Kegiatan tersebut mendapatkan respon positif bagi orang tua dan mengucapkan terima kasih yang sebesar- besarnya kepada Satgas II Preemtif Ops Madago Raya dan mengharapkan Kegiatan ini menjadi ladang ibadah menuju generasi muda Kabupaten Poso yang cerdas,berahlak dan menguasai ilmu pengetahuan.