Patroli Malam Polsek Ampana Kota Sambangi Obyek Vital Perbankan Guna Mencegah Ganguan Kamtibmas
Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Guna mencegah terjadinya segala bentuk gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Ampana Kota, khususnya pada malam hari, personil Polsek Ampana Kota melaksanakan kegiatan Patroli di Obyek Vital dan tempat Keramaian, Minggu(17/09/2023).
Patroli malam tersebut dipimpin oleh KSPK Regu I Bripka I Komang Budiasa, SH bersama anggota piket jaga Aipda Ansyar dan Bripka Dani Radiyansyah dengan sasaran objek vital Bank BRI KCP Ampana, Bank Sulteng Cabang Ampana dan Taman JH Ampana serta tempat-tempat keramaian lainnya.
Kapolres Touna AKBP S. Sophian, SIK, MH melalui Kapolsek Ampana Kota AKP Jimyarto Anasim, SH mengatakan, kegiatan patroli ini dilakukan khususnya pada malam hari sebagai langkah upaya Polsek Ampana Kota guna terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat dalam melakukan aktifitas sehari-hari.
“Patroli ini merupakan kegiatan rutin Personil Polsek Ampana Kota dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat khususnya di wilayah hukum Polsek Ampana Kota,” kata AKP Jimyarto.
Kapolsek juga mengatakan, Patroli ini juga sebagai sarana menyampaikan himbauan kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungan atau tempat tinggal masing-masing.
“Diharapkan dengan kehadiran Personil Polsek Ampana Kota di tengah-tengah masyarakat, dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang beraktivitas, serta situasi Kamtibmas tetap dalam keadaan aman dan kondusif,” tandasnya.(Ipul/Humas)