GeneralNewsPOLRESPOLRES TOLI-TOLI

Bhabinkamtibmas Desa Kabinuang Mendampingi Tim Pemeriksaan Kesehatan Bergerak (PKB)

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Bhabinkamtibmas Desa Kabinuang Polsek Dampal Utara Polres Tolitoli AIPDA Awaluddin, bersama Kanit Intelkam Polsek Dampal Utara Polres Tolitoli AIPTU Goro Susanto mendampingi tim Kesehatan dalam program Pelayanan Kesehatan Bergerak (PKB) di Pulau Lingayan Desa Ogotua Kec. Dampal Utara Kab. Tolitoli. Kamis (26/10/2023) pagi.

Kegiatan Pelayanan Kesehatan Bergerak (PKB) merupakan program Kementrian Kesehatan yang di laksanakan Dinas Kesehatan Kab. Tolitoli untuk memberikan pelayanan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan secara gratis kepada warga Pulau Lingayan Desa Ogotua Kec. Dampal Utara Kab. Tolitoli.

Turut hadir dalam Kegiatan tersebut dihadiri Oleh : Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Moh. Nasir Dg Marumu, S.Pt. S.I.P., M.S.c., bersama Staf, Tim Dokter RSUD Kab. Tolitoli dr. Milda Sp. An (dokter ahli anak), Dokter Abdul Kadir, Sp. PD (dokter ahli dalam), Dokter Rosmina, Sp. OG (dokter ahli obygne), Dokter Nurhanas, Sp. KK (dokter ahli kulit dan kelamin), Dokter Sofyan, Sp. PB ( dokter ahli bedah), Kepala UPT PKM Ogotua Simpu, SKM bersama staf, Dokter Puskesmas Ogotua : Dokter Usmiyanti (dokter umum), Dokter Zulkarnain (dokter gigi).

Kegiatan tersebut di laksanakan di SMP Satu Atap Pulau Lingayan Desa Ogotua Kec. Dampal Utara Kab. Tolitoli yakni Pelayanan Kesehatan Bergerak (PKB) Intervensi dengan tema Bangkit Indonesiaku, Sehat Negeriku yang dilaksanakan oleh Dinas Kab. Tolitoli.

Bhabinkamtibmas AIPDA Awaluddin mengatakan Adanya kegiatan Pelayanan Kesehatan Bergerak ini bertujuan memberikan pelayanan kesehatan secara merata bagi setiap masyarakat tanpa terkecuali”.

Walaupun wilayah terpencil yang berada di pulau dengan jarak cukup jauh, dengan menggunakan perahu, Bhabinkambtibmas dan tim Kesehatan tetap nampak semangat demi pemerataan pemberian pelayanan kesehatan demi membentuk herd imunity atau kekebalan kelompok ditengah masyarakat tentunya di daerah binaannya.” Paparnya.

Pesan Pejabat sementara Kapolsek Dampal Utara Aktur Armen Siman melalui Bhabinkambtibmasnya agar selalu tetap memberikan himbauan kamtibmas.”

“Kami yang berada di kewilayahan akan terus bersinergi mendampingi pihak kesehatan untuk memberikan pelayanan sampai ke desa terpencil lainnya yang ada di Kecamatan Dampal Utara”, imbuh AIPDA Awaluddin.

Adapun pelayanan kesehatan meliputi : Pengobatan penyakit tidak menular (PTM), PengobatanPemeriksaan gigi, Sunatan massal, Pemeriksaan Ibu hamil, Pemeriksaan penyakit dalam, Penyakit kulit kelamin dan Pemeriksaan anak.

Kegiatan ini akan dilaksanakan selama 2 hari di mulai hari ini Kamis tanggal 26 hingga 27 Oktober 2023 esok, tutupnya.