BID HUMASSATKER

Melalui Patroli Dialogis, Direktorat Samapta Polda Sulteng Berikan Himbauan Kamtibmas Kepada Warga

Palu, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kegiatan Patroli yang dilaksanakan oleh Personel Direktorat Samapta Polda Sulteng diantaranya melaksanakan patroli dialogis dan memberikan himbauan kamtibmas kepada warga masyarakat untuk terciptanya keamanan kamtibmas di wilayah Kota Palu, Sabtu (13/01/2024).

Ipda Amrullah S.H. yang memimpin kegiatan patroli dialogis tersebut menyampaikan, di harapkan kepada warga agar waspada terhadap pelaku kejahatan serta menjaga keamanan di lingkungannya masing – masing agar tetap kondusif dan jika melihat atau mendengar adanya gangguan kamtibmas agar segera melapor ke pihak Kepolisian terdekat

“Kegiatan ini dilakukan agar terciptanya situasi yang aman dan kondusif dan warga masyarakat di harapkan mengikuti anjuran Kepolisian untuk menjaga kamtibmas serta proaktif dalam memberikan informasi kamtibmas kepada pihak Kepolisian.”Ucapnya.

Ipda Amrullah juga menambahkan kegiatan patroli ini dilakukan dengan menyisir tempat yang dianggap rawan gangguan kamtibmas, sambil melakukan dialog kepada beberapa masyarakat yang ditemui disepanjang jalan.

“Patroli dialogis ini selalu dilakukan diseluruh wilayah Kota Palu, guna memastikan keamanan dan ketertiban warga masyarakat kami berharap peran aktif seluruh komponen masyarakat agar menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan nyaman.” Tambah Ipda Amrullah.(DA)