POLRES TOUNA

Polsek Ulubongka Gelar Jumat Keliling di Masjid An Nida Marowo

TOUNA – Polsek Ulubongka kembali mengukuhkan komitmen dalam mempererat hubungan dengan masyarakat setempat melalui kegiatan Jumat keliling di Masjid An-Nida Marowo. Pada Jumat, 26 Januari 2024.

Dalam kegiatan yang dipimpin oleh Ps. Kspkt I Aipda Miswan bersama Bhabinkamtias Bripka Jubrin, menyampaikan pesan-pesan keamanan serta kerjasama antara polisi dan masyarakat dalam menjaga ketertiban serta keamanan lingkungan.

Kapolsek Ulubongka AKP Agus Habibie mengatakan, Kegiatan Jumat keliling ini bukan hanya sekedar upaya untuk menyebarkan pesan-pesan keamanan, tetapi juga untuk membangun sinergi yang kuat antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga lingkungan yang aman dan kondusif.

“Selain menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, anggota Polsek juga melakukan dialog interaktif dengan jamaah masjid untuk mendengar langsung aspirasi serta kebutuhan masyarakat sekitar,” ujar Kapolsek.

Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat setempat yang mengapresiasi kehadiran kepolisian dalam membangun komunikasi yang baik dengan warga. Jamaah masjid menyambut baik inisiatif Polsek Ulubongka untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar.

“Dengan adanya kegiatan Jumat keliling di Masjid An Nida Marowo, diharapkan dapat tercipta lingkungan yang lebih harmonis dan saling mendukung antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga ketentraman bersama,” pungkasnya. (Humas)

​#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuanDanKesatuanBangsa, #CintaKhebinekaan