POLRESPOLRES DONGGALA

Jaga Sitkamtibmas : Polsek Banawa Selatan Polres Donggala Rutin Patroli malam hari

Donggala – Tribratanews.sulteng.polri.go.id

Personil Polsek Banawa Selatan dengan tegas melaksanakan kegiatan patroli di wilayah hukumnya, Sabtu (27/01/24), kemarin

Giat patroli mulai pukul 20.20 Wita hingga 22.40 Wita malam hari tersebut bertujuan untuk memastikan keamanan masyarakat serta objek vital di wilayahnya

Kegiatan patroli dilakukan dengan penuh ketelitian dan profesionalisme oleh anggota Polsek Banawa Selatan di bawah komando Kapolsek Banawa Selatan, Ipda Sutrisno,S.E. melalui Aiptu Susianto memimpin patroli tersebut, didampingi oleh anggota Aipda Herman, Bripka Robertus dan Bripka Muh.Irvan

Adapun Rute patroli melibatkan tiga desa utama, yaitu Desa watatu, Desa Surumana dan Desa Lalombi, Dalam pelaksanaannya, anggota Polsek Banawa Selatan memberikan himbauan kepada masyarakat dan menekankan pentingnya menjaga keamanan di lingkungan mereka.” Ungkapnya

“Kegiatan patroli ini merupakan bagian dari upaya Polsek Banawa Selatan untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum kami. Kami berkomitmen untuk selalu hadir dan berupaya maksimal dalam menjaga keamanan masyarakat,” ujar Kapolsek IPDA SUTRISNO, S.E.

Dengan giat patroli ini, diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat Banawa Selatan serta mengurangi potensi tindak kriminal di wilayah tersebut.

Polsek Banawa Selatan terus berupaya menjalin kerjasama erat dengan masyarakat guna menciptakan lingkungan yang aman dan damai.” Pungkasnya 

Polres Donggala (As/Hms)