POLRESPOLRES DONGGALA

Cegah Kerawanan : Satgasopsres V Tindak Sat Samapta Polres Donggala Laksanakan Giat Patroli 

Donggala – Tribratanews.sulteng.polri.go.id

Donggala – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H Tahun 2024, Satgas Operasi Keselamatan Tinombala V Tindak Sat Samapta Polres Donggala melakukan giat patroli. Minggu (07/04/24)

Kasat Samapta AKP Fadli selaku Kasatgasopsres V Tindak, bersama dengan Aipda Habibi, Bripka Hermansyah, dan Bripda Moh. Gilang Arsaldi, menggunakan satu unit R4 Randis Isuzu D’Max Sat Samapta dengan nomor polisi XIX-105-29, melaksanakan kegiatan patroli di beberapa lokasi strategis.” Tutur Kasi Humas AKP Nyoman

Rute patroli yang menjadi sasaran Sat Samapta yakni  seputaran Area Pasar Inpres Malonda Ganti Kelurahan Ganti, Pos Terpadu Lebaran 2024 Polres Donggala di Pasar Ganti, serta di Watatu Kecamatan Banawa Selatan Kabupaten Donggala, serta seputaran Desa Watatu Kecamatan Banawa Selatan Kabupaten Donggala.” Paparnya

Giat sambang yang menjadi utama bagi Aipda Habibi beserta Personilnya dengan menyambangi pedagang dan masyarakat yang melakukan transaksi jual beli di pasar Ganti.” Terang Aipda Habibi

Kasat samapta AKP Fadli sendiri tekankan agar personilnya tiap kali patroli agar selalu menghimbau masyarakat agar menjaga keamanan setempat untuk menciptakan rasa aman, damai, dan kondusif menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H Tahun 2024.

Usai melakukan giat rutin yakni sambang, Mereka juga melaksanakan patroli di Pos Terpadu Pasar Ganti dan Pos Terpadu Watatu, serta berkoordinasi dengan petugas lainnya untuk memantau arus mudik Lebaran 2024 guna menjaga situasi tetap aman dan kondusif.” Jelasnya 

Dalam pelaksanaannya, terpantau bahwa kegiatan masyarakat berjalan seperti biasa dan situasi terbilang aman dan kondusif. Giat ini dilaksanakan dalam upaya pencegahan gangguan kamtibmas dan meminimalisir tindak kriminalitas menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H Tahun 2024.

Diharapkan, dengan adanya kegiatan patroli ini, masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri.” Pungkasnya 

Polres Donggala (As/Hms)