BID HUMASNewsSATKER

Personel Polda Sulteng Bersama Prajurit TNI Rayakan Natal Oikumene dengan Penuh Suka Cita

Palu, Tribratanews – Dalam semangat kebersamaan dan toleransi, personel Polda Sulawesi Tengah bersama prajurit TNI melaksanakan perayaan Natal Oikumene yang berlangsung di Gereja Rapuji Tupu Polda Sulteng. Perayaan ini berlangsung dengan khidmat dan penuh kehangatan, dihadiri oleh jajaran kepolisian, unsur TNI, serta keluarga besar umat Kristiani dari kedua institusi. (23/01/2025)

Perayaan Natal Oikumene ini mengusung tema ‘marilah sekarang kita pergi ke betelehem’, mencerminkan sinergi antara TNI-Polri dalam menjaga stabilitas dan kerukunan di tengah masyarakat. Dalam suasana penuh sukacita, para peserta beribadah bersama, diiringi dengan lantunan pujian dan doa, yang semakin mempererat tali persaudaraan antar institusi.

Kapolda Sulawesi Tengah dalam sambutannya menyampaikan bahwa perayaan ini menjadi momentum untuk memperkokoh persaudaraan dan kebersamaan antara Polri dan TNI, serta menumbuhkan semangat pengabdian kepada masyarakat dengan nilai-nilai kasih dan damai.

“Natal Oikumene ini menjadi wujud nyata dari solidaritas dan keharmonisan antara Polri dan TNI. Kebersamaan ini diharapkan semakin memperkuat sinergi kita dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, serta menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di Sulawesi Tengah,” ujar Kapolda.

Perayaan ini diisi dengan berbagai rangkaian kegiatan, termasuk pembacaan firman Tuhan, pujian rohani, serta doa bersama untuk keselamatan bangsa dan negara. Selain itu, suasana keakraban semakin terasa dengan adanya sesi ramah tamah yang memperkuat komunikasi dan kerja sama antara personel Polri dan TNI.

Dengan terselenggaranya Natal Oikumene ini, diharapkan semakin mempererat sinergitas antara TNI dan Polri, serta menjadi contoh bagi masyarakat dalam menjaga toleransi dan persatuan di tengah keberagaman. (fn)