NewsPOLRESPOLRES DONGGALA

Wakili Kapolres :  Kasat Lantas Hadiri Launching Angkutan Pelabuhan Donggala.

Donggala – Tribratanews.sulteng.polri.go.id

Pelabuhan Terminal Donggala menjadi saksi peluncuran program angkutan pelabuhan yang dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tamu undangan. Kamis (27/2/25).

Acara yang penuh semangat ini bertujuan untuk meningkatkan layanan transportasi di wilayah Sulawesi Tengah (Sulteng), khususnya di Pelabuhan Donggala.

Dimulai dengan sambutan oleh Asisten II Bupati Donggala H. Sofyan Dg.Malaba yang mewakili Bupati Donggala, Diharapkan, program ini dapat mempermudah akses transportasi serta mendukung pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Donggala dan sekitarnya.

Dalam kesempatan ini, sejumlah pejabat penting turut hadir, antara lain Kepala Cabang PT Jasa Raharja Sulteng, Kadishub Provinsi Sulteng, Kapolres Donggala yang diwakili oleh Kasat Lantas Iptu Ade Irfan Rivai Kurnia, S.Tr.k., M.H, Kawilker Pelabuhan Donggala, Danposal Donggala, Kasat Polairud Polres Donggala, serta beberapa tamu undangan lainnya.

Salah satu momen penting dalam acara ini adalah penempelan stiker pada kendaraan angkutan yang dilakukan oleh Kasat Lantas Iptu Ade Irfan Rivai Kurnia., S.Tr.K.,M.H. Ia menyampaikan pesan terkait pentingnya keselamatan berkendara dan kepatuhan terhadap aturan lalu lintas, serta mendukung inisiatif ini sebagai langkah konkret dalam meningkatkan pelayanan transportasi tersebut.

Acara diakhiri dengan foto bersama yang melibatkan seluruh peserta dan tamu undangan, sebagai simbol kebersamaan dan harapan akan kelancaran serta kesuksesan program angkutan pelabuhan Donggala ini.” Terang Plh Kasihumas Iptu Hizbullah 

Dengan adanya peluncuran ini, diharapkan transportasi angkutan pelabuhan Donggala dapat beroperasi lebih lancar, aman, dan memberikan kemudahan bagi masyarakat serta mendukung kemajuan perekonomian Sulteng.” Tutupnya 

Polres Donggala (AS/HMS)