GIAT OPSPOLRESPOLRES TOUNA

Voting Day Di Depan Mata, Polres Touna Maksimalkan Pengamanan Kantor Penyelenggara Pilkada

Touna – Wakil Kepala Operasi (Waka Ops) Mantap Praja Tinombala 2024 Polres Tojo Una Una (Touna) kembali mengecek personel yang bertugas di Kantor penyelenggara Pilkada 2024, Kamis pagi (14/11/2024).

Pengecekan ini di lakukan untuk memastikan kesiapan personel yang bertugas dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama berlangsungnya tahapan Pilkada Serentak tahun 2024 di Kabupaten Touna.

Dalam kesempatan tersebut, Waka Ops Res Kompol Mulyadi menekankan pentingnya kesiapsiagaan setiap personel dalam menjalankan tugas dan harus selalu siap menghadapi segala situasi yang mungkin terjadi.

Selain itu, Kompol Mulyadi yang pernah menjabat Kabag Ops Polres Touna ini juga melakukan pemeriksaan terhadap peralatan dan perlengkapan yang digunakan oleh personel dalam tugas pengamanan.

Kompol Mulyadi juga memberikan arahan dan motivasi kepada seluruh personel yang bertugas. Ia mengapresiasi dedikasi dan komitmen yang ditunjukkan oleh para petugas dalam menjalankan tugas.

“Saya sangat menghargai kerja keras dan dedikasi kalian semua. Mari kita terus jaga semangat ini sampai proses pilkada tahun 2024 ini selesai dengan aman dan tertib,” katanya.

Pengecekan personel pengamanan ini dilakukan secara rutin di Kantor dan gudang logistik KPU Touna serta Kantor Bawaslu Touna untuk memastikan situasi di Kantor objek penyelenggara tetap kondusif dan aman.

Dengan adanya pengecekan ini, diharapkan seluruh personel pengamanan dapat bekerja lebih maksimal dan selalu siap siaga dalam menghadapi berbagai kemungkinan yang dapat terjadi selama berlangsungnya proses pilkada.