POLRES TOUNA

Dengar Curhatan Ras Terkuat Di Bumi, Kasat Binmas Polres Touna Ingatkan Awasi Pergaulan Anak

TOUNA – Kasat Binmas Polres Touna AKP Ngatimin pimpin kegiatan Jumat Curhat dengan masyarakat dan ibu-ibu di Desa Labuan Kecamatan Ratolindo, Jumat (03/01/2025).

Kegiatan Jumat Curhat dilaksanakan dengan tujuan mendengar langsung aspirasi maupun keluhan dari masyarakat terkait perkembangan situati kamtibmas di Kota Ampana.

Turut dalam kegiatan tersebut, KBO Sat Binmas Ipda Riono, Kanit Bhabinkamtibmas Aiptu Muh. Ikbal, Kanit bintibsos Aipda Ade Saiful dan Kaur Mintu Bripka Naek Sihotang.

Pada pelaksanaannya, Kasat Binmas melakukan dialog dengan ibu-ibu yang sempat hadir untuk menyerap aspirasi guna mengetahui langsung keluhan mereka terkait kamtibmas.

Selain itu, kegiatan ini juga untuk bersilaturahmi, bertukar pikiran dan masukan terkait apa saja yang menjadi atensi maupun permasalahan sehingga bisa segera cepat ditangani serta diselesaikan.

Kasat Binmas AKP Ngatimin mengingatkan kepada para ibu-ibu yang memiliki anak remaja untuk selalu mengawasi pergaulan anak-anaknya, jangan sampai terjerumus kenakalan remaja.

“Kami ingatkan, jangan terlibat narkoba, tawuran, apalagi ikut dalam geng motor. Genk motor ini sangat meresahkan masyarakat dan sedang marak di Kota Ampana,” kata Kasat Binmas.

Selain itu, AKP Ngatimin juga mengingatkan ibu-ibu yang hadir agar tidak memberikan ijin kepada anak mereka yang masih di bawah umur mengendarai sepeda motor ke sekolah.

“Jangan berikan izin kepada anak-anak yang belum cukup motor membawa motor, karena belum memiliki SIM, dan secara psikologis anak-anak tersebut belum siap,” pesan AKP Ngatimin.

Lebih lanjut, Kasat AKP Ngatimin juga menyinggung banyaknya kasus kecelakaan lalu lintas yang terjadi dijalan raya yang melibatkan anak-anak sekolah yang mengendarai sepeda motor.

“Berkaca dengan hal itu, kami berharap kepada ibu-ibu agar menyempatkan diri untuk mengantarkan anak-anaknya ke sekolah demi keselamatan mereka,” imbau Kasat Binmas.

Jumat Curhat ini mendapat apresiasi dan sambutan positif dari ibu-ibu. Karena kata mereka, mereka bisa bertatap muka langsung dengan anggota Polri dan saling memberikan masukan.