BID HUMASGeneralLatestNewsSATKER

Operasi Patuh Tinombala 2025, Satgas Preventif Gelar Pengaturan, Patroli, dan Pengawasan di Sejumlah Jalan Protokol

Tribratanews, Palu – Satuan Tugas (Satgas) Operasi Patuh Tinombala 2025 melalui Satgas Preventif melaksanakan kegiatan pengaturan, patroli, penjagaan, dan pengawasan lalu lintas di sejumlah ruas jalan protokol di Kota Palu, Rabu 16/07/2025.

Sejumlah lokasi yang menjadi titik kegiatan meliputi Jalan Sis Aljufri, Jalan Imam Bonjol, Jalan Gajah Mada, Jalan Padanjakaya, dan Jalan Monginsidi.

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kehadiran Polisi di tengah masyarakat dalam rangka meningkatkan kesadaran untuk tertib berlalu lintas di jalan raya selama pelaksanaan Operasi Patuh Tinombala 2025.

Kasatgas Preventif Operasi Patuh Tinombala 2025, AKP Sonifati Zendrato, S.H., M.H., menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan kondisi lalu lintas yang aman, tertib, dan lancar di wilayah hukum Polda Sulawesi Tengah (Sulteng).

“Kami melakukan pengaturan, penjagaan, dan patroli sekaligus pengawasan terhadap pengendara di lapangan. Kami juga memberikan imbauan kepada pengendara sepeda motor (R2) agar menggunakan helm SNI, dan kepada pengemudi mobil atau lebih agar mengenakan sabuk pengaman,” ujar Kasatgas Preventif.

Selain itu, ia juga mengingatkan kepada masyarakat agar para pengendara untuk selalu membawa dan melengkapi surat-surat kendaraan seperti SIM dan STNK, serta apabila kedapatan melanggar akan diberikan teguran secara humanis kepada pengendara yang belum tertib berlalu lintas.

Kasatgas Preventif berharap melalui kegiatan ini, kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas semakin meningkat.

“Kami mengimbau masyarakat agar mematuhi peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama. Jadilah pelopor keselamatan berlalu lintas dan budayakan tertib berlalu lintas sejak dari diri sendiri,” pungkasnya.(R40)