POLRES TOUNA

Polsek Ampana Tete Turunkan Personil Awasi Langsung Penjualan Obat Sirup di Apotik

Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id Polsek Ampana Tete Jajaran Polres Touna kembali menurunkan Personil untuk mendatangi langsung apotik penjual obat yang ada di wilayah hukum Polsek Ampana Tete, Senin (24/10/2022).

Personil Piket Polsek Ampana Tete Polres Touna Aiptu Sahabudin bersama Aipda Mirwan. L dan Bripka Andi Ahmad mengecek dan menghimbau kepada pemilik Apotek Mita di Desa Tete A, Kecamatan Ampana Tete yang di duga masih menjual obat khususnya jenis parasetamol sirup.

Kapolres Touna, AKBP Riski Fara Sandhy, S.I.K., M.I.K., melalui Kapolsek Ampana Tete Iptu Iskandar Deypaha, S.H. mengatakan, hari ini kami turunkan Personil untuk lakukan pengecekan dan pengawasan langsung kepada Apotik untuk memastikan obat paracetamol jenis sirup.

“Selain memastikan stock obat yang masih berada di Apotik, Personil juga menghimbau kepada pemilik Apotik agar tidak lagi menjual jenis obat paracetamol jenis sirup,” kata Kapolsek.

“Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati jika orang tua memiliki anak khususnya Balita tidak memberikan obat sembarangan terutama jenis sirup dan pastikan obat yang diberikan berdasarkan petunjuk Dokter,” tambahnya.*Humas Res Touna*