POLRES TOUNA

Peduli Gempa Cianjur, Polres Touna Galang Dana Kemanusian

Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kepolisian Resor Tojo Una Una (Touna), Polda Sulawesi Tengah (Sulteng), menggalang dana kemanusiaan untuk membantu korban gempa bumi yang melanda Kabupaten Cianjur Provinsi Jawa Barat.

Dana tersebut dikumpulkan oleh Personil Polres Touna usai pelaksanaan apel pagi di Lapangan Apel Polres Touna , Senin (28/11/2022).

Terlihat Personil Polres Touna membawa kardus dan mendatangi satu persatu personel termasuk para Pejabat Utama yang secara sukarela menyisihkan uangnya dan dana yang terkumpul selanjutnya akan diserahkan untuk korban bencana di Cianjur.

Kapolres Touna, AKBP Riski Fara Sandhy, S.I.K., M.I.K., melalui Kasi Humas AKP Triyanto menyebutkan, aksi penggalangan dana untuk korban bencana gempa bumi yang dilakukan oleh Personil Polres Touna tersebut murni sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama bagi korban bencana alam.

“Penggalangan dana ini adalah bentuk kepedulian dari kami bagi korban bencana di Cianjur. Dalam memberikan bantuan, kita kumpulkan secara sukarela dan seikhlasnya. Mereka korban bencana alam dan sebagai sesama kita wajib saling membantu,” tutur AKP Triyanto.

“Diharapkan bantuan yang dikumpulkan dapat membantu meringankan beban korban bencana dan semoga saudara-saudara kita di Cianjur dapat segera pulih dan bangkit,” ucapnya.*Humas*