POLRES TOUNA

Patroli Dialogis, Anggota Polsek Ulubongka Imbau Masyarakat Agar Waspada Tindak Pidana Pencurian

Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Anggota Polsek Ulubongka Polres Touna Bripka Risman bersama Bripka Faisal A melaksankan Patroli Dialogis dengan warga masyarakat Desa Bonebae II Kecamatan Ulubongka Kabupaten Touna, Sabtu (03/12/2022) pukul 15.30 Wita.

“Patroli sambil menyampaikan himbauan agar masyarakat waspada akan maraknya tindak pidana pencurian dan Protokol Kesehatan serta Vaksinasi.” ungkap Bripka Risman.

Sementara itu, Kapolres Touna, AKBP Riski Fara Sandhy, S.I.K., M.I.K., melalui Kapolsek Ulubongka Iptu Agus Habibie mengatakan, Patroli Dialogis ini bertujuan untuk memberikan rasa aman terhadap warga dan monitor wilayah Hukum Polsek Ulubongka Polres Touna.

“Jadi kegiatan ini guna mengatisipasi segala bentuk gangguan kamtibmas yang ada di wilayah hukum Polsek Ulubongka Polres Touna,” kata Iptu Agus Habibie.*Humas*