Pimpin Apel Pagi, Kabag Ops Ajak Personil Jaga Solidaritas dan Kekompakan Dalan Pelaksanaan Tugas
Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kapolres Touna, AKBP Riski Fara Sandhy, S.I.K., M.I.K., melalui Kabag Ops Polres Touna Kompol Mulyadi pimpin apel pagi jam pimpinan, Senin (24/01/2023).
Apel pagi yang berlangsung di lapangan Apel Polres Touna ini diikuti para Kabag, Kasat, Kasi dan Personil Polres Touna.
Mengawali arahannya, Kabag Ops Polres Touna, AKP Mulyadi menyampaikan ucapan terima kasih kepada Personil Polres Touna atas situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif selama sepekan.
Kabag Ops juga berpesan kepada personil agar menjaga solidaritas, menjaga kekompakan dalam pelaksanaan tugas.
“Tetap semangat dalam menjalankan tugas, jangan bosan-bosan apapun yang menjadi kritikan dan masukan dari masyarakat dijadikan motivasi kita dalam rangka menjaga Kamtibmas aman dan kondusif,” pesannya.
Kompol Mulyadi mengatakan, terkait pembinaan masyarakat kita harus mengkaji bagaimana upaya-upaya langkah-langkah kedepan secara berjenjang, berkesinambungan yang menjadi momok di masyarakat dengan bisa mengkonter, membackup dan menindaklajutinya.
“Berdayakan Bhabinkamtibmas, dan mempunyai potensi untuk kita rangkul secara bersama-sama,” tambahnya.*Humas*