POLRES TOUNA

Ciptakan Situasi Arus Lalu Lintas Aman Lancar dan Tertib, Satlantas Polres Touna Laksanakan Patroli dan Pengaturan di Malam Hari

Touna.Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Personil Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Touna melaksanakan Patroli di titik rawan laka dan Pengaturan Lalu Lintas, sabtu  (11/03/2023) malam.

Patroli dan Pengaturan di malam hari ini untuk mengantisipasi terjadinya laka lantas dan memberikan kenyamanan kepada masyarakat serta terciptanya kamseltibcar lantas yang aman dan kondusif.

Kapolres Touna, AKBP Riski Fara Sandhy, S.I.K., M.I.K., melalui KBO Satlantas Polres Touna, Ipda I Gusti Mardika, SH mengatakan, kegiatan Patroli dan Pengaturan Lalu Lintas rutin dilaksanakan dalam rangka menciptakan situasi arus lalulintas yang aman, lancar dan tertib.

“Patroli dan Pengaturan Lalu Lintas salah satu pelayanan yang kami berikan untuk keamanan, ketertiban dan kenyamanan masyarakat,” kata Ipda I Gusti Mardika.

“Selain melakukan Pengaturan Lalu Linas, Personil Satlantas Polres Touna juga tak henti-hentinya menghimbau kepada pengguna jalan agar selalu mematuhi peraturan lalu lintas,” tambahnya.*Humas*