POLRES TOUNA

Wujudkan Kemitraan Dalam Menjaga Kamtibmas, Polsek Ampana Tete Itensifkan Patroli Sambang Warga

Touna.Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Untuk menjaga sinergitas dan kemitraan diantara Kepolisian dengan warga masyarakat, Polsek Ampana Tete Jajaran Polres Tojo Una Una terus meningkatkan kegiatan patroli sekaligus bersilaturahim dengan warga untuk menyampaikan imbauan dan pesan-pesan Kamtibmas.

Kali ini, Rabu (15/03/2023), Personil Polsek Ampana Tete Bripka Husni Baharta bersama Bripka Nurdiansyah dan Bripka Reki A Paat melaksanakan patroli sambang di pemukiman penduduk yang ada di Desa Uebone dan Desa Mantangisi, Kecamatan Ampana Tete, Kabupaten Tojo Una Una.

Kapolsek Ampana Tete AKP Iskandar S. Deypaha, SH mengatakan, bahwa kegiatan ini selain bertujuan untuk menjaga kamtibmas agar tetap kondusif di wilayah hukum Polsek Ampana Tete, juga sebagai bentuk pelayanan prima kepada masyarakat.

“Dalam patroli ini, Anggota Patroli memberikan imbauan kamtibmas serta mengajak warga untuk tidak melakukan kegiatan yang dapat mengganggu situasi kamtibmas dan apabila menemukan hal yang mencurigakan segera menghubungi Bhabinkamtibmas atau polsek yang terdekat,” kata Kapolsek.

Lanjut kata Kapolsek, Anggota juga memberikan Nomor Hp kepada warga, apabila terjadi  tindak kriminal / kejadian yang merugikan masyarakat agar  segera meghubungi Polsek atau Polres  dengan Nomor Call Center  110.

“Diharapkan dengan kehadiran Anggota di tengah-tengah masyarakat dapat memberikan rasa aman dan nyaman,” ujarnya.*Humas*