POLRES BANGGAI

Amankan Pemilu 2024, Polres Banggai Ikuti Vidcon Polisi RW Tingkat Polda Sulteng

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Polres Banggai mengikuti Vicon tentang Polisi RW dan pembahasan pengamanan Pemilu 2024 di Posko Presisi Polres Banggai, Selasa (16/5/2023).

Vidcon dari Mapolres Banggai diikuti oleh Kabagops Polres Banggai AKP Laata, SH, dan diikuti personil dari berbagai fungsi/satuan Polres Banggai.

Polisi RW ini akan berperan ditengah-tengah masyarakat untuk membantu bebrbagai permasalahan kamtibmas.

Polisi RW berbeda dengan Bhabinkamtibmas yang ditempatkan ditiap-tiap desa atau kelurahan.

Kabagops Polres Banggai AKP Laata menjelaskan bahwa untuk Bhabinkamtibmas bertanggung jawab disuatu desa/kelurahan.

“Kalau untuk Polisi RW bertanggung jawab dan ikut bersama-sama dengan Bhabinkmatibmas untuk mengelola situasi dimasing-masing RW,” katanya.

Dengan ditambahnya Polisi RW, jumlah petugas yang bertanggung jawab untuk suatu wilayah desa atau kelurahan menjadi bertambah dan semakin maksimal.

Karena Polisi RW itu sendiri melibatkan para anggota Polres Banggai yang masih aktif disesuaikan dengan tempat tinggalnya.

“Kalau di RW tersebut ada lebih dari satu anggota, maka akan geser ke RW sebelahnya,” sebut Kabagops.

Harapanya dari Polisi RW keamanan dan kenyamanan masyarakat dapat lebih meningkat diwilayahnya masing-masing. Polisi RW dapat meningkatkan kinerja maupun citra Polri.

“Polisi RW harus menjadi pengayom, pelayan dan pelindung masyarakat. Dalam menghadapi pelaksanaan Pemilu 2024 harus menjaga kenetralannya,” tukasnya.*Humas Polres Banggai