POLRES TOUNA

Melayat ke Rumah Duka Warga, Bhabinkamtibmas Bripka Nawir Lakukan Pengaturan Lalin

Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Sebagai Anggota Bhabinkamtibmas sudah seharusnya selalu dekat dan berada ditengah-tengah masyarakat, khususnya warga binaan dalam situasi dan kondisi apapun.

Seperti yang dilakukan oleh Anggota Bhabinkamtibmas Polsubsektor Tojo Barat  Polsek Tojo Polres Touna Bripka Nawir yang melayat di rumah duka warga binaannya di Desa Matako, Kecamatan Tojo Barat, Kabupaten Touna, Jumat 25 Agustus 2023.

Mengingat rumah duka berada ditepi jalan raya, Bhabinkamtibmas Bripka Nawir juga membantu melakukan pengaturan arus lalu lintas untuk kelancaran dan keamanan para pelayat.

Dikesempatan itu pula, Bripka Nawir menyampaikan belasungkawa kepada keluarga yang berduka semoga tetap diberikan kesabaran dan ketabahan dengan adanya ujian tersebut.

“Kami atas nama pempinan menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas musibah in, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan ketabahan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa ALLAH SWT,” ucap Bripka Nawir.

Ditempat terpisah, Kapolres Touna, AKBP S. Sophian, SIK, MH melalui Kapolsek Tojo AKP Murlan Tarifuddin mengatakan, yang dilakukan Bhabinkamtibmas sebagai bentuk kepedulian dan rasa empati terhadap warga binaan yang sedang kedukaan.

“Sudah menjadi kewajiban selaku anggota Polri harus selalu dekat dengan masyarakat dalam kondisi apapun dan siap membantu saat warga membutuhkan,” kata Ulla sapaan akrab Kapolsek Tojo ini.

“Diharapkan dengan adanya kegiatan ini maka hubungan antara masyarakat dan polri semakin meningkat yang pada akhirnya kamtibmas akan tetap aman dan kondusif,” ungkapnya.*Humas*