POLRES TOUNA

Bhabinkamtibmas Polsek Walea Kepulauan Gelar Jumat Curhat Di Desa Binaan Nya

Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Bhabinkamtibmas Polsek Walea Kepulauan Polres Touna Bripka Made Sudarma melaksanakan Jumat Curhat di Desa Dolong A Kecamatan Walea Kepulauan, Kabupaten Touna,Jumat (29/09/23).

Dalam Jumat Curhat ini, Bripka Made Sudarma menghimbau kepada para petani agar tidak melakukan pembakaran rumput sehingga tidak terjadi kebakaran lahan kebun maupun hutan.

Bripka Made Sudarma juga menghimbau kepada nelayan agar tidak melaut apabila cuaca tidak bagus supaya tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Kapolres Touna, AKBP S. Sophian, SIK, MH melalui Kapolsek Walea Kepulauan Ipda I Gusti Made Ary S, SH mengatakan program Jumat Curhat ini merupakan program untuk mendengar langsung permasalahan atau keluhan yang dirasakan masyarakat secara langsung dan memberikan problem solving secara langsung pula.

“Masyarakat bisa memberikan sejumlah aduan dan masukan di acara Jumat Curhat tersebut, menyampaikan keluhan yang terjadi di seputaran tempat tinggal mereka khususnya wilayah hukum Polsek Walea Kepulauan,” kata Ipda I Gusti Made.

Kapolsek menambahkan kegiatan ini semata-mata dilakukan untuk meningkatkan pelayanan Polri kepada masyarakat. Untuk bisa benar-benar menjadi pelindung, pengayom dan pelayan kepada masyarakat.

“Bhabinkamtibmas sebagai garda terdepan menampung keluhan masyarakat secara langsung dengan cara-cara humanis, di mana masyarakat bebas mencurahkan isi hatinya terkait permasalahan yang dialami,” tambah Kapolsek.

Lanjut kata Kapolsek, pihaknya terus melakukan patroli dialogis secara rutin untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas.

“Selain itu, kegiatan Bhabinkamtibmas ditingkatkan dengan cara sambang/DDS/kunjungan ke masyarakat dengan memberikan himbauan kamtibmas,” tukasnya.*Humas*