POLRES TOUNA

Bentuk Kepedulian Polri, Bhabinkamtibmas Bripka Nawir Sambang Duka di Rumah Warga Binaannya

Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Bhabinkamtibmas Polsubsektor Tojo Barat Polsek Tojo Polres Touna, Bripka Nawir melaksanakan sambang duka kepada warga binaan yang meninggal dunia di Desa Matako, Kecamatan Tojo Barat, Kabupaten Touna, Kamis (26/10/23).

Dalam kesempatan tersebut, Bripka Nawir mengucapkan bela sungkawa dan memberikan dukungan moril kepada pihak keluarga.

Kapolres Touna, AKBP S. Sophian, SIK, MH melalui Kapolsek Tojo AKP Murlan Tarifuddin mengungkapkan sambang duka merupakan bagian dari program Polri dalam pendekatan ke masyarakat sekaligus menciptakan sinergitas kemitraan mewujudkan kamtibmas yang kondusif.

“Sambang duka ini merupakan bentuk kepedulian Bhabinkamtibmas yang bertujuan agar kehadiran Polri di masyarakat lebih dirasakan, tidak hanya pada saat masyarakat merasa gembira, tetapi saat warga mengalami musibah seperti ini,” ungkap Ulla sapaan akrabnya Kapolsek Tojo itu.

Ulla berharap dengan kegiatan Bhabinkamtibmas ini dapat menjalin tali silaturahmi kepada warga binaan, sehingga terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” ujar.

“Kami dari jajaran Polsek Tojo mengucapkan turut berduka cita yang mendalam kepada Keluarga yang di tinggalkan, semoga diampuni segala dosanya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan. Aamiin YRA,” tutup Kapolsek.(Humas)