POLRES TOUNA

Sambangi Pemdes Balingara, Bhabinkamtibmas sampaikan pesan Kamtibmas

TOUNA – Melaksanakan sambang atau Door to Door Sistem ke warga binaan yang di lakukan oleh seorang Bhabinkamtibmas bertujuan untuk menjalin keakraban serta menyerap informasi dan aspirasi yang berkembang di tengah-tengah masyarakat.

Seperti halnya yang di lakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Ampana Tete Bripka Awaluddin, melaksanakan Sambang di Kantor Desa Balingara kec. Ampana Tete Kab. Touna, Jumat (17/11/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Bripka awaluddin memberikan himbauan kepada Pemdes setempat agar bersama-sama dalam menjaga dan menciptakan situasi yang kondusf di Desa Balingara.

Bripka Awaluddin menyampaikan kepada masyarakat di desa untuk tidak terlibat dalam perbuatan yang dapat melanggar hukum serta tidak terpengaruh dengan berita-berita/informasi yang tidak diketahui kebenaraan atau asal usulnya.

Kapolsek Ampana Tete AKP Iskandar S. Deypaha, SH menjelaskan bahwa Kegiatan Sambang ini disamping untuk memberikan himbauan Kamtibmas bertujuan juga untuk menyerap informasi terkait situasi Kamtibmas yang ada di tengah-tengah masyarakat serta menjalin tali silaturahmi dengan Pemerintah Desa dan masyarakat guna bersama-sama menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah binaannya.

“Kami mengharapkan, dengan adanya kegiatan ini bisa terjalin komunikasi yang baik antara Pemerintah desa, warga dan Polri sehingga setiap hal yang berpotensi mengganggu situasi Kamtibmas di wilayah dapat di antisipasi secepatnya sehingga masyarakat dapat merasa aman dan nyaman,” tutup Kapolsek.(Chris)

#PolriHumanis

#PolriPresisi

#JagaPersatuandanKesatuan

#CintaKhebinekaan