POLRES TOUNA

Pastikan keamanan di Gereja, Bhabinkamtibmas Polsek Ampana Tete lakukan pengamanan

TOUNA – Berbagai upaya telah di lakukan Polri dalam menjaga situasi kamtibmas di kewilayahan agar senantiasa tetap kondusif aman.
Pada kesempatan ini personil Bhabinkamtibmas Polsek Ampana Tete Bripka Reki A. Paath melaksanakan pengamanan Ibadah Minggu di Gereja GKST Bethesda Desa Borone Kec. Ampana Tete Kab. Touna, Minggu (19/11/2023).
Disamping mengamankan kegiatan, Bhabinkamtibmas juga memberikan himbauan kamtibmas kepada pengurus dan jemaat Gereja GKST Bethesda Borone untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas.

Kapolsek Ampana Tete AKP Iskandar S. Deypaha, SH mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutin Polsek Ampana Tete setiap minggunya, sebagai salah satu wujud bentuk pelayanan Kepolisian dalam menjaga situasi kamtibmas kondusif yang aman kepada masyarakat.

“Kita berusaha memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat semoga masyarakat merasa tenang, nyaman dalam melaksanakan ibadah mereka,” tutup Kapolsek. (Chris)

#PolriHumanis

#PolriPresisi

#AyoJagaPersatuan&KesatuanBangsa

#CintaKhebinekaan