POLRES TOUNA

Waka Polres Touna Hadiri Upacara Hari Guru Nasional dan HUT PGRI Ke 78

TOUNA – Waka Polres Touna, Kompol Ulil Rahim, S.Kom, MH menghadiri Upacara Peringatan Hari Guru Nasional dan HUT ke-78 PGRI tahun 2023 tingkat Kabupaten Touna, bertempat di halaman Kantor Bupati Touna, Sabtu (25/11/23).

Dalam upacara tersebut dihadiri oleh Bupati Touna, Mohammad Lahay, SE, MM, Sekretaris Daerah Kabupaten Touna, Dr. Sovianur Kure, SE, M.Si, Asisten I Alfian Matajeng, S. Pd, MAP selaku pembina upacara, Pimpinan OPD Lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Touna, Ketua Pengadilan Agama, Perwakilan Guru se-Kabupaten Touna serta tamu undangan lainnya.

Tema Hari Guru Nasional tahun 2023 adalah “Bergerak Bersama Rayakan Merdeka Belajar,” mencerminkan semangat dan dedikasi para pendidik dalam memberikan bekal pengetahuan kepada generasi muda agar dapat meraih kemerdekaan dalam belajar.

Peringatan Hari Guru Nasional menjadi kesempatan untuk merefleksikan pentingnya peran guru dalam pembangunan bangsa. Guru tidak hanya memberikan ilmu pengetahuan, tetapi juga membimbing, membentuk karakter, dan memberikan inspirasi kepada para siswa.

“Melalui momen ini, mari kita memahami makna dan sejarah di balik peringatan ini. Mari kita hargai setiap kontribusi dan upaya guru dalam menciptakan generasi penerus yang berkualitas dan berakhlak mulia,” ucap Kompol Ulil Rahim usai mengikuti Upacara tersebut.

“Kehadiran kami Polres Touna dalam peringatan ini menunjukkan dukungan dan komitmen Polri dalam mendukung dunia pendidikan sebagai pilar pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas di Indonesia,” tuturnya.(Humas)