POLRESPOLRES DONGGALA

Kapolres Donggala Ikuti Giat Doa Bersama Menjelang Pemilu 2024

Donggala – Tribratanews.sulteng.polri.go.id

Kapolres Donggala, AKBP Efos Satria Wisnuwardhana, S.I.K., M.I.K., bersama PJU Polres Donggala, mengikuti giat acara doa bersama menjelang pemungutan dan perhitungan suara Pemilu tahun 2024. Rabu (07/02/24)

Acara yang berlangsung di aula Yeri Mamentiwalo turut dihadiri oleh Danramil 1306 Banawa beserta perwira dan anggota, serta turut dihadiri Ketua Bhayangkari Cabang Donggala  Ny. Yunita Efos berserta pengurus.” Imbuh AKP Nyoman

” Giat tersebut juga dihadiri oleh personel yang akan bertugas dalam pengamanan selama pelaksanaan Pemilu. Doa bersama ini dilaksanakan secara virtual melalui platform Zoom, dengan Kapolda Sulteng, Irjen Pol. Dr. Agus Nugroho, S.I.K., S.H., M.H., memimpin jalannya acara.” Tuturnya

Tema yang diangkat dalam acara ini adalah “Menuju Pemilihan Umum Damai dan Sejuk” yang bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama proses pemilihan presiden dan wakil presiden di wilayah Polda Sulawesi Tengah tahun 2024.” 

AKBP Efos Satria Wisnuwardhana, S.I.K., M.I.K., dalam sambutannya menekankan pentingnya menjaga kerukunan dan kedamaian selama pelaksanaan Pemilu. “Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban sehingga proses Pemilu dapat berjalan lancar dan damai,” ujarnya

Dengan doa bersama ini, diharapkan semangat kebersamaan dan kerukunan akan semakin terjalin di tengah masyarakat menjelang Pemilu 2024.” Pungkasnya 

Polres Donggala (As/Hms)