POLRESPOLRES BANGGAI

Kapolsek Ikuti Rakor Distribusi Logistik Pemilu Untuk Dataran Toili

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kapolsek Toili AKP Nanang Afrioko, hadiri Rapat Koordinasi bersama Muspika dan penyelenggara Pemilu membahas Pendistribusian Logistik Pemilu 2024, Sabtu (10/2/2024).

Rakor dilaksanakan terkait distribusi logistic pemilu untuk daratan Toili yakni Kecamatan Moilong, Toili-Toili Jaya, dan Toili Barat, di Balai Desa Jayakencana Kecamatan Toili.

Dihadiri perwakilan masing-masing forkopimca, Kasubsektor Moilong, Kasubsektor Toili Barat, perwakilan PPK dan Panwascam.

Kapolsek Toili, menyampaikan terkait pendistribusian bahwa anggota Polres Banggai akan melaksanakan apel sarpas pada Senin (12/2/2024).

“Selasa (13/2) personil akan mengawal pendistribusian dari PPK ke PPS masing-masing desa pada pukul 09.00 Wita,” ujarnya.

AKP Nanang kembali menegaskan bersama TNI Polri siap bersinergi dan bertanggung jawab untuk menjaga Harkamtibmas yang aman dan Kondusif di wilayah hukumnya.

“Pemerintah kecamatan mohon bantu akomodir kendaraan distribusi logistic hingga ke PPS,” ucapnya.

Terkait hasil rapat untuk pergeseran kotak suara dari PPS ke TPS dilakukan pada Rabu (14/2) pukul 05.00 Wita. “Untuk Logistik semua kita lakulan sesuai dengan SOP dan aturan yang berlaku sampai ke TPS,” beber Kapolsek.*Humas Polres Banggai