BID HUMASGIAT OPSHUKUMNewsPOLRESTA PALU

Tahap Pungut Suara; Kapolresta Palu Terima Kunjungan dari Pamatwil dan Asistensi Mabes Polri.

(Kiri) Brigjen Pol. Hando Wibowo, S.I.K., M.Si., M.Han. dan Kapolresta Palu (Kanan)

Palu, 14 Februari 2024 – Kapolresta Palu, Kombes Pol. Barliansyah, S.I.K., M.H., beserta Wakapolresta Palu, AKBP Andi Batara, S.I.K., S.H., didampingi Kabag Ops Polresta Palu, Kompol Romy, S.H., M.H., hari ini menerima kunjungan dari Pamatwil dan asistensi Mabes Polri. Kunjungan tersebut bertujuan dalam rangka Operasi Mantap Brata Tinombala 2023-2024 di Mako Polresta Palu, khususnya pada tahap pungut suara Pemilu 2024.

Tim Mabes Polri yang berkunjung yaitu ; Brigjen Pol. Hando Wibowo, S.I.K., M.Si., M.Han., Kombes Pol. Kariawan Barus, S.H., S.I.K., M.H., Kombes Pol. K. Yani Sudarto, S.I.K., M.Si., dan AKBP Ferry Sandy Sitepu, S.I.K., M.H.

Dalam kunjungan ini, para pejabat tinggi Polri menyambangi beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang menjadi fokus pengamanan. Salah satunya adalah TPS yang berada di Kelurahan Lolu Selatan. Selain itu, mereka juga mengunjungi TPS khusus yang berada di Rutan Maesa dan Lapas Petobo.

Kunjungan ini tidak hanya untuk memastikan pengamanan pada tempat-tempat pemungutan suara, tetapi juga untuk mengecek pengamanan dari TNI, POLRI, serta instansi terkait lainnya yang bertanggung jawab dalam kelancaran jalannya proses pemungutan suara.

Kapolresta Palu, Kombes Pol. Barliansyah, S.I.K., M.H., menyatakan, “Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kelancaran proses Pemilu 2024 di wilayah hukum Polresta Palu. Kolaborasi antara Polri, TNI, dan instansi terkait lainnya sangat penting dalam memastikan proses demokrasi ini berjalan lancar tanpa kendala.”

Selama kunjungan, para pejabat tinggi Polri juga berdiskusi dan memberikan arahan kepada tim pengamanan setempat untuk memastikan bahwa semua prosedur keamanan telah dipatuhi dengan baik.

Diharapkan, dengan kerjasama antara Polri, TNI, dan instansi terkait, proses pemungutan suara Pemilu 2024 dapat berjalan dengan aman, lancar, dan demokratis bagi seluruh warga masyarakat Indonesia Khususnya  di Kota Palu.