Karo Ops Polda Sulteng Pimpin Apel dan Olahraga Bersama
Tribratanews, Palu – Kepala Biro Operasi (Karo Ops) Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) Kombes Pol Ferdinand Maksi Pasule, S.I.K, pimpin apel pagi, Jumat 19 April 2024 pagi, dilapangan apel.
Tidak hanya sebatas apel pagi, kegiatan ini juga dilanjutkan dengan sesi olahraga bersama, di mana seluruh personel Polda Sulteng turut berpartisipasi dalam senam aerobik. Menariknya, olahraga bersama ini menjadi momen perdana usai libur panjang Idul Fitri 1445 Hijriah.
Dalam kesempatan tersebut, Karo Ops Polda Sulteng, Kombes Pol Ferdinand Maksi Pasule, memberikan arahan dan motivasi kepada para anggota kepolisian yang hadir. Beliau menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan kebugaran fisik sebagai bagian integral dari tugas sebagai anggota Kepolisian.

“Tidak hanya dalam menjalankan tugas Kepolisian, namun kesehatan dan kebugaran fisik juga merupakan aspek penting yang harus kita perhatikan. Dengan tubuh yang sehat dan bugar, kita dapat melaksanakan tugas-tugas kita dengan lebih optimal,” pungkas Karo Ops.
Selain itu, dalam kesempatan yang sama, Karo Ops juga menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah kepada seluruh anggota kepolisian yang merayakannya. Ucapan tersebut diiringi dengan harapan agar momentum Idul Fitri dapat menjadi momen yang membawa kedamaian, kebahagiaan, dan keberkahan bagi seluruh umat Islam.(fn)