BID HUMASSATKER

Pasca Naiknya BBM Bersubsidi, Tim Patroli Presisi TadulakoTingkatkan Pengawasan Di SPBU

Palu, Tribratanews.sulteng.polri.go.id- Dalam upaya mengantisipasi kerawanan kamtibmas pasca kenaikan harga BBM Direktorat Samapta Polda Sulteng mengerahkan tim patroli presisi tadulako untuk melakukan pemantauan pengisian BBM di SPBU yang ada di kota Palu, Jumat (09/09/2022).

Dipimpin Aipda Novitus Taviona petugas melakukan pemantauan di beberapa SPBU yang ada di kota Palu diantaranya SPBU Maluku, SPBU Kartini, SPBU Towua, SPBU Dewi Sartika, SPBU Moh Yamin, ini dilakukan selain untuk memastikan pengisian BBM berjalan lancar juga untuk memberikan himbauan serta pesan – pesan kamtibmas kepada warga dan petugas SPBU.

Dalam keterangannya Aipda Novitus Taviona menjelaskan, pemantauan ini dilakukan untuk memastikan distribusi BBM tetap berjalan normal, baik ketersediaan BBM serta kondusifitas wilayah.

“Kami dari pihak Kepolisian mengimbau kepada masyarakat agar tidak panik apalagi melakukan hal-hal yang melanggar hukum terkait kebijakan pemerintah dalam hal penyesuaian harga BBM, karena dengan harga BBM tersebut, maka subsidinya akan dialihkan ke program Bantuan Langsung Tunai Sosial kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan sehingga subsidi pemerintah tersebut tepat sasaran,”Ujarnya.

“Dalam kesempatan ini kami juga menghimbau kepada masyarakat agar selalu waspada terhadap bentuk-bentuk tindakan kejahatan, apabila masyarakat menemukan atau melihat tindak kejahatan serta hal-hal yang mencurigakan segera berkoordinasi dan melaporkan ke pihak Kepolisian atau dengan menghubungi ke call center 110 atau mendatangi kantor Polisi terdekat,”Pungkasnya.(DA)