Sambang Warga, Bhabinkamtibmas Polsek Ampana Kota Salurkan Beras Dari Polres Touna
Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Bhabinkamtibmas Polsek Ampana Kota Polres Touna Aipda Rudianto Sangketa melakukan sambang dan penyaluran sembako kepada warga masyarakat binaan di Desa Labuan Kecamatan Ratolindo Kabupaten Touna, Minggu (04/12/2022).
Bantuan beras sebanyak 8 paket berisi 10kg disalurkan oleh Aipda Rudianto Sangketa dengan sistem door to door kepada 8 orang masyarakat Desa Labuan yang Lansia dan janda.
Kapolres Touna, AKBP Riski Fara Sandhy, S.I.K., M.I.K. melalui Kapolsek Ampana Kota AKP Jimyarto Anasim, S.H mengatakan, bantuan sembako tersebut sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat, khususnya masyarakat yang sangat membutuhkan.
“Bantuan tersebut berasal dari Polres Touna yang disalurkan oleh para Bhabinkamtibmas Polsek Ampana Kota guna meringankan beban yang dirasakan masyarakat kurang mampu,” kata AKP Jimyarto
“Kegiatan penyaluran beras berjalan lancar dan mendapat tanggapan positif dari masyarakat, karena sangat terbantu dengan pemberian beras tersebut,” ujar Kapolsek.*Humas*