POLRES TOUNA

Bhabinkamtibmas Polsek Tojo Safari Kamtibmas Jumat Keliling di Mesjid Assyuhada Desa Betaua

TOUNA – Bhabinkamtibmas Polsek Tojo Polres Touna Bripka Jabbar Abu melaksanakan kegiatan Safari Kamtibmas Jumat Keliling di Mesjid Assyuhada Desa Betaua, Kecamatan Tojo pada Jumat (26/1/2024).

Kegiatan diawali pelaksanaan Shalat Jumat berjamaah bersama warga masyarakat dan Jamaah Mesjid Assyuhada Desa Betaua, Kecamatan Tojo.

Usai pelaksanaan Shalat Jumat, Bripka Jabbar Abu menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas yakni mengajak masyarakat untuk menjaga Kamtibmas menjelang perhelatan Pemilu tahun 2024.

Mari bersama-sama untuk mensukseskan Pemilu yang sejuk, aman dan damai. Walaupun pilihan berbeda tetapi tujuan kita sama, jangan terperngaruh isu sara dan berita miring yang akan merusak persatuan bangsa,” pesan Bhabinkamtibmas.

Terpisah Kapolsek Tojo AKP Murlan Tarifuddin mengatakan, bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi antara aparat Kepolisian dengan masyarakat dalam rangka pemeliharaan kamtibmas.

“Bhabinkamtibmas membangun komunikasi dalam rangka menciptakan kondisi wilayah hukum Polsek Tojo yang aman dan kondusif,” ujar Kapolsek.(Humas)

​#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuanDanKesatuanBangsa, #CintaKhebinekaan