BID HUMASSATKER

Wakapolres Donggala Pimpin Apel Serah Terima Siswa Latja Diktukba Polri TA 2022

Donggala – Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Donggala – Berdasarkan Surat perintah Nomor : Sprin/365/V/DIK.2.1/2022 Bertempat di Lapangan Apel Mapolres Donggala dilaksanakan Upacara
Serah terima Siswa dari SPN Labuan Panimba Polda Sulteng kepada Kapolres Donggala, kamis (02/06/22) pagi.

” Apel serah terima tersebut dalam rangka latihan kerja Pendidikan & Pembentukan Bintara Polri ( Diktukba Polri ) TA 2022 di Wilayah hukum Polres Donggala selama sebulan dari tanggal 02 Juni s/d 02 Juli 2022.” Ujar waka

Kapolres Donggala AKBP Muhammad Yudie Sulistiyo,S.I.K melalui Wakapolres Donggala Kompol Abubakar memimpin upacara serah terima diikuti para Kabag, para Kasat, Perwira Staf Polres Donggala, Perwira Pembina Siswa, para Mentor dan dua Peleton Siswa Brigadir Polri dengan jumlah 50 orang.

Pada pelaksanaan Upacara dilaksanakan penandatanganan berita Acara serah terima dari perwakilan Perwira Pembina Siswa SPN Labuan Panimba Polda Sulteng Kabagjarlat Dr. Kompol Naima Akase,S.H.M.H.pada Kapolres Donggala yang diwakili oleh Wakapolres Donggala ,

Melalui amanatnya Kapolres “ mari kita panjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena atas rahmatnya hari ini kita dapat melaksanakan Upacara serah terima Siswa dari SPN Labuan Panimba Polda Sulteng kepada Polres Donggala dalam rangka latihan kerja selama sebulan. ” Imbuh Wakapolres saat memimpin Apel.

Kepada adik-adik siswa saya selaku Wakapolres Donggala saya mengucapkan selamat datang dan selamat belajar, melaksanakan latihan kerja di Polres Donggala, Latja ini merupakan momentum yang sangat baik dan tepat untuk mengimplementasikan teori yang didapatkan melalui praktek. ” Sambung perwira Berpangkat Melati

Manfaatkan waktu yang singkat ini untuk menambah ilmu melalui praktek yang akan diberikan oleh para Mentor atau Instruktur sehinnga nantinya bisa menjadi anggota Polri yang presisi nantinya. Tambahnya

” Apa bila dalam kegiatan nanti ada materi yang belum jelas supaya ditanyakan langsung kepada Mentornya. ” Tegasnya

Kepada para supervisor dan para Mentor, saya meminta dalam proses pembelajaran Siswa nantinya, agar diperhatikan cara penyampaianya dengan bahasa yang mudah dimengerti / dipahami.” Ujar Kompol Naima

dan selama siswa melaksanakan latihan kerja nantinya apabila keluarga datang untuk berkunjung, agar tetap diatur apabila menerima kunjungan ataw tidak dengan tujuan agar para siswa tetap fokus belajar, tegasnya,

Selesai acara pokok selanjutnya para Siswa menerima arahan dari para Pendamping serta mentor, selanjutnya para siswa dikelompokkan sindikat masing-masing, untuk menerima materinya, kegiatan berjalan aman tertib lancar (ab)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *