POLRES TOUNA

Patroli KRYD, Personil Polsek Ampana Kota Lakukan Pengamanan Kegiatan Touna Bersholawat

Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Personil Polsek Ampana Kota Polres Touna melaksanakan Patroli Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) di wilayah hukum Polsek Ampana Kota, Sabtu (26/11/2022) malam pukul 20.00 Wita s.d Pukul 22.00 Wita.

Patroli KRYD ini diawali dengan apel kesiapan Personil yang dipimpin oleh Wakapolsek Ampana Kota Ipda Riono di halaman Mako Polsek Ampana Kota Pukul 20.00 Wita,

Dalam Patroli ini, Wakapolsek bersama Personil Polsek Ampana Kota juga melaksanakan pengamanan  kegiatan Syi’ar Keagamaan yang bertajuk “Touna Bersholawat” di Masjid At-Taqwa Kelurahan Ampana, Kecamatan Ampana Kota, Kabupaten Touna.

Kapolres Touna, AKBP Riski Fara Sandhy, S.I.K., M.I.K., melalui Kapolsek Ampana Kota AKP Jimyarto, S.H mengatakan, Patroli ini rutin dilaksanakan Polsek Ampana Kota  sebagai upaya meminimalisir segala bentuk gangguan Kamtibmas dan mengurangi niat pelaku kejahatan untuk melakukan perbuatan tindak pidana di wilayah Hukum Polsek Ampana Kota.

“Kami lakukan pengamanan kegiatan Syi’ar Keagamaan Touna Bersholawat itu, sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat, guna memberikan rasa aman dan nyaman, sehingga masyarakat dapat merasakan kehadiran Polri,” jelas AKP Jimyarto.

“Kegiatan tersebut berjalan aman dan lancar tanpa ada gangguan Kantibmas,” tukas Kapolsek Ampana Kota.*Humas*