POLRES TOUNA

Gelar Jumat Curhat, Waka Polsek Ampana Tete Dengarkan Keluhan Masyarakat Desa Uebone

Touna.Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Waka Polsek Ampana Tete Ipda Effendy Armansyah menggelar Jumat Curhat di Kantor Desa Uebone Kecamatan Ampana Tete, Kabupaten Touna, Jumat (14/4/23).

Kegiatan Jumat Curhat ini dihadiri Bhabinkamtibmas, Personil Polsek Ampana Tete, Sekdes Desa Uebone, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda dan Tokoh Perempuan Desa Uebone.

Dalam kegiatan Jumat Curhat kali ini, Waka Polsek Ampana Tete menerima keluhan terkait Permasalahan kenakalan remaja seperti pencurian ayam, permasalahan penggunaan bunyi-bunyian tradisional (Dum-dum) dan Petasan serta Knalpot Bogar (Resing).

Waka Polsek Ampana Tete menyampaikan terkait dengan permasalahan kenakalan remaja seperti pencurian ayam, tetap akan kami tindak lanjuti, dan di lakukan pembinaan di Polsek Ampana Tete selama 1 x 24 jam sebagai efek jerah.

“Kami juga tidak henti-hentinya memberikan himbauan pada anak-anak muda untuk selalu menjaga Kamtibmas di Wilayah Kecamatan Ampaan Tete Khususnya Desa Uebone pada saat melaksanakan Patroli,” ucap Ipda Effendy Armansyah.

Waka Polsek mengatakan, terkait dengan adanya bunyi-bunyian tradisional (Dum-Dum), petasan, Kami dari Polsek Ampana Tete akan terus melakukan patroli secara rutin untuk memghimbau dan mengantisipasi adanya Bunyi-bunyian tradisional  (Dum-dum) dan petasan di mana warga masyarakat tidak menggunakan alat tersebut.

“Selanjutnya, terkait dengan Knalpot Bogar (Resing), kami dari Polsek Ampana Tete akan berkordinasi dengan Satlantas Polres Touna untuk melakukan operasi penertiban agar motor yang menggunakan Knalpot bogar (Resing) pada Bulan Suci Ramadhan di berikan sangsi sebagai efek jerah, ” kata Waka Polsek.

Terpisah Kapolres Touna AKBP S. Sophian, S.I.K., M.H melalui Kapolsek Ampana Tete AKP Iskandar S. Deypaha, S.H mengatakan, Jumat Curhat adalah program kepolisian untuk memberikan ruang bagi  masyarakat agar bisa curhat dengan kepolisian di wilayah hukum Polres Polres Touna Polda Sulteng.

“Jumat Curhat digelar oleh Polsek Ampana Tete, mengingat banyak permasalahan yang tidak tertangani karena minimnya informasi,” kata AKP Iskandar.

“Untuk itu, dengan turun langsung ke masyarakat kami bisa secara langsung memberikan solusi apa yang dikeluhkan masyarakat,” ujar Kapolsek.*Humas*