POLRES TOUNA

Wakapolsek Una Una Gelar Jumat Curhat Dengarkan Keluhan Warga di Pangkalan Ikan Desa Wakai

Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban tetap aman dan kondusif, Wakapolsek Una Una Ipda Martono melaksanakan kegiatan Jumat Curhat di Area Pelelangan Ikan Desa Wakai Kecamatan Una Una, Jumat tanggal 15 September 2023.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kanit Binmas Polsek Una Una Bripka Rochandy Yusuf , Kepala Dusun 3 Desa wakai Bapak Ridwan, serta pedagang ikan yang ada di Area Pelelangan Ikan Desa Wakai Kecamatan Una Una.

Dalam kesempatan tersebut Wakapolsek mendengarkan keluhan dan permasalahan yang dialami oleh para pedagang ikan Desa wakai.

“Tempat jual ikan di pasar ikan yang baru di Desa Wakai Kecamatan Una Una sepi, pernah sekitar 2 bulan jualan disana namun banyak pedagang ikan rugi dan ada salah satu warga tidak mau jual ikan di pasar ikan baru dengan alasan karena jualan di depan rumahnya sendiri lebih ramai, sehingga para penjual ikan yg lain turun jualan ikan di pangkalan ikan saat ini di pertigaan tugu Desa Wakai yg dekat dengan perumahan warga dan dekat dengan pelabuhan” ucap Bapak Ridwan mewakili keluhan warga.

Wakapolsek Una Una kemudian memberikan saran mengenai permasalahn tersebut sekaligus memberi himbauan kepada warga sekitar. “Terkait masalah lokasi tempat jualan ikan di pasar baru yg sudah disediakan pemerintah akan dikoordinasikan dengan Bapak Camat Una Una untuk bisa ditempati dan tempat jualan ikan saat ini didekat Tugu terkesan kotor serta dekat perumahan warga dan saya himbau para penjual ikan jika selesai menjual ikan untuk membersihkan rumput dan plastik es batu sisa menjual ikan” ujar Wakapolsek Una Una.

Tidak lupa diakhir kegiatan Wakapolsek Una Una mengingatkan kepada warga bahwa saat ini sudah mulai  tahapan pemilu 2024 yaitu tahapan verifikasi berkas bacaleg di KPU Kabupaten Tojo Una Una dan dihimbau agar masyarakat walaupun beda pilihan dan beda pandangan politik agar tetap jaga silaturahmi dan persahabatan dilingkungan sekitarnya. (Agus)