POLRES TOUNA

Hadir Di Tengah Masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Ampana Kota Amankan Pertandingan Sepak Bola Mini

Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Bhabinkamtibmas Polsek Ampana Kota Polres Touna, Aipda I Nengah Subrate melaksanakan pengamanan pertandingan Sepak Bola Mini “Kejuaraan Antar RT” di Lapangan Sepak Bola Desa Sansarino, Kecamatan Ampana Kota, Kabupaten Touna, Sabtu (23/09/23) sore.

Aipda I Nengah Subrate menyampaikan kehadirannya dilokasi kegiatan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat baik yang mengikuti kegiatan maupun yang ada disekitar lokasi, sehingga rangkaian kegiatan dapat berjalan dengan tertib, aman dan lancar.

“Kami juga menyampaikan imbauan kepada para penonton atau pengunjung yang hadir dalam kegiatan tersebut, untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban,” ucap Aipda I Nengah Subrate.

Lanjut kata Aipda I Nengah Subrate untuk pertandingan hari ini, antara Santana FC VS Bareta FC memperebutkan juara 3 dan 4 dan di menangkan oleh Santana FC dengan skor 3 – 1.

“Kegiatan berlangsung dalam keadaan aman terkendali,” tutup Bhabinkamtibmas Desa sansarino dan Desa Buntongi ini.*Humas*