POLRES TOUNA

Guna Menjaga Situasi Kamtibmas Tetap Kondusif, Polsek Ampana Tete Gencarkan Patroli KRYD Siang

Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Untuk mencegah gangguan kamtibmas Personel Piket Polsek Ampana Tete yang di pimpin Ka SPKT I Aipda Adirsan melaksanakan Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di wilayah hukum Kecamatan Ampana Tete, Minggu(24/09/2023) sekitar pukul 10.00 wita.

Dengan menggunakan Kendaraan Dinas R2, Aipda Adirsan bersama personel berpatroli seputaran di Desa Pusungi, Kecamatan Ampana Tete, Kabupaten Touna.

Dalam kegiatan Patroli tersebut Aipda Adirsan bersama personel menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan himbauan kepada warga masyarakat untuk senantiasa menjaga kesehatan diri.

“Kami juga berpesan agar masyarakat selalu meningkatkan kewaspadaan dan pro aktif dalam menjaga lingkungan dari tindak kejahatan dan selalu koordinasi dengan pihak terkait kalau ada kejahatan,” ucap Aipda Adirsan.

Selain itu, kata Aipda Adirsan menghimbau warga yang kami temui agar tidak mudah terpengaruh dengan informasi yang tidak dapat dipastikan kebenarannya.

“Serta menghimbau warga untuk tidak mengkonsumsi Minuman Keras (Miras) karena dapat merusak kesehatan bagi dan banyak permasalahan yang timbul akibat pengaruh Miras dan bila mana memerlukan kehadiran polisi segera menghubungi Bhabinkamtibmas atau langsung ke kantor Polsek Ampana Tete,” ujarnya.

Terpisah Kapolsek Ampana Tete AKP Iskandar S. Deypaha, SH mengatakan kegiatan Patroli KRYD siang dilaksanakan rutin setiap harinya untuk mengantisipasi kejahatan dan gangguan Kamtibmas di wilayah Hukum Polsek Ampana Tete.

“Adapun tujuan dari kegiatan tersebut agar Masyarakat merasa tenang dan nyaman dalam melaksanakan kegiatan dengan kehadiran Polri di tengah-tengah Masyarakat,” jelas Kapolsek.

Kapolsek menambahkan kegiatan patroli KRYD merupakan upaya Kepolisian untuk menjaga situasi Kamtibmas agar tetap kondusif dan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Jika masyarakat mengetahui telah terjadi tindak pidana, atau masyarakat membutuhkan kehadiran polisi dapat menghubungi Kepolisian terdekat,” tandasnya.*Humas*