LatestNewsPOLRESPOLRES MOROWALI

Bhayangkari Cabang Morowali Berikan Bantuan Sosial kepada Korban Kebakaran di Desa Matansala

Tribratanews, Morowali – Bhayangkari Cabang Morowali memberikan dukungan kepada keluarga korban kebakaran di Desa Matansala, Kecamatan Bungku Tengah, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng), Jum’at 01/12/2023.

Ketua Bhayangkari Cabang Morowali, Ny. Diyah Suprianto yang diwakili Ketua Bhayangkari Ranting Bungku Tengah menyerahkan bantuan berupa uang tunai dan sembako di lokasi bencana kebakaran rumah kepada pemilik rumah yang terbakar yaitu masing-masing Muh. Nasir (55) pekerjaan swasta dan Ahdia alias Mama Ecce (60) sebagai Ibu Rumah Tangga (IRT), sebagai upaya tanggap darurat atas musibah yang dialami pada hari Selasa 28 November 2023 sekitar pukul 23.00 Wita.

Penyerahan bantuan ini dilakukan oleh perwakilan Bhayangkari Cabang Morowali yang diwakili oleh Ketua Bhayangkari Ranting beserta anggota Bhayangkari Bungku Tengah, yang juga dihadiri Kapolsek dan anggota Polsek Bungku Tengah Polres Morowali.

Menurut Ketua Bhayangkari Cabang Morowali, kegiatan penyerahan bantuan kepada korban kebakaran ini dilakukan sebagai wujud empati dan kepedulian terhadap masyarakat atau keluarga yang mengalami musibah kebakaran.

“Harapannya bantuan tersebut dapat meringankan beban keluarga yang terdampak dan dapat memberikan bantuan yang signifikan bagi keluarga yang terkena dampak kebakaran tersebut,” pungkas Ketua Bhayangkari Cabang Morowali.