POLRES TOUNA

Polres Touna Gelar Latkatpuan Dalmas dan Pelayanan Publik Polwan

TOUNA – Polres Tojo Una Una (Touna) menggelar Pelatihan Peningkatan Kemampuan (Latkatpuan) Pengendalian Massa (Dalmas) dan Pelayanan Publik Polwan, Selasa (16/1/2024).

Adapun Pemateri Latkatpuan Dalmas ini yakni Kabag SDM Polres Touna AKP muh. Asdar, SH, Kasat Samapta AKP Kukuh Edy Purwanto, Kanit Dalmas Aipda Amriadi dan Kanit Identifikasi Aipda Agustan.

Kapolres Touna AKBP Ridwan J. M. Hutagaol, SIK, SH melalui Kabag SDM AKP Muh. Asdar, SH mengatakan, untuk materi Dalmas yaitu sarana contac tentang adanya Dalmas terbaru.

“Sementara untuk materi Pelayanan Publik yaitu tegur sapa salam membantu mengarahkan masyarakat yang akan dilakukan pemeriksaan,” kata Kabag SDM.

Dia berharap melalui kegiatan tersebut, Personel dapat mengikuti dengan sebaik-baiknya, karena untuk menunjang pengetahuan maupun menambah kemampuan Personel.

“Sebab tujuan utamanya pelatihan ini adalah meningkatkan pengetahuan dan kemampuan tentang tugas dan Peranan Personel Polres Touna di lapangan,” tukasnya.(Humas)

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuanDanKesatuanBangsa, #CintaKhebinekaan