BID HUMASLatestNewsPOLRESPOLRES BANGGAISATKER

Polres Banggai dan Pemda Teken NPHD Pengamanan Pilkada 2024

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kapolres Banggai AKBP Ade Nuramdani SH, SIK, MM, melakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) antar Pemerintah Daerah (Pemda) dan Polres Banggai Pilkada tahun 2024.

Kegiatan ini dilaksanakan di ruang rapat khusus Bupati Banggai, kawasan Kantor Bupati Banggai, Kompleks Bukit Halimun, Kelurahan Maahas, Kecamatan Luwuk Selatan, Kabupaten Banggai, Sulteng, Kamis (15/2/2024) siang.

Hadir dalam kegiatan ini yakni, Bupati Banggai Ir. H. Amiruddin Tamoreka, MM, AIFO, Wakil Bupati Drs. Furqanudin Masulilii, MM, para asisten, staf ahli, pejabat Pemda dan sejumlah PJU Polres Banggai.

Dalam sambutannya, Bupati mengatakan, hahwa hari ini mengadakan Penandatangan NHPD antara Pemda dengan Polres Banggai Polda Sulteng.

“Mudah-mudahan hibah ini kita dapat manfaatkan dengan sebaik-baiknya,” ucapnya.

Lebih lanjut, kata Bupati, NPHD tersebut bersumber dari Anggaran Pendapatan Daerah itu akan segera direalisasikan.

“Apa yang sudah diagendakan untuk Pilkada tahun ini dimana voting day rencana sesuai jadwal pada bulan November,” kata Bupati

“Mudah-mudahan dana hibah ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya dan bisa dipertamggungjawabkan,” sebutnnya lagi.

Sementara itu ditempat terpisah, Kasi Humas Polres Banggai Iptu Al Amin S Muda mengungkapkan, dengan penandatanganan NPHD ini, pihaknya telah memiliki anggaran untuk pengamanan Pilkada 2024 di Kabupaten Banggai.

“Dana hibah dari Pemda kepada Polres Banggai untuk pengamanan Pilkada tahun 2024,” ungkap Al Amin.

Dana tersebut nanti, kata perwira pangkat dua balak ini, akan dimanfaatkan yang disesuaikan dengan pengamanan pada setiap tahapan yang telah disusun dan disesuaikan dengan kebutuhan pengamanan ataupun kegiatan yang dilakukan sesuai dengan jadwal yang ada pada KPUD.

“Untuk mengantisipasi kerawanan menjelang Pilkada, pihaknya berharap ada sinergitas antar Polrri, TNI, Pemda dan elemen masyarakat untuk saling membantu menga stabilitas kamtibmas,” imbaunya.*HumasPolresBanggai