POLRESPOLRES DONGGALA

Sukses..! Polres Donggala Giat PAM Rapat Pleno Pemilu 2024 di Gedung Olahraga Pakoroso Sintuwu Kec.Sindue

Donggala – Tribratanews.sulteng.polri.go.id

Personil Polres Donggala yang mana Sat Samapta melaksanakan pengamanan guna memonitor dan mengamankan tahapan rekapitulasi perhitungan suara di wilayah Kabupaten Donggala. Kamis (22/02/24)

Kegiatan ini dipimpin oleh Kasat Samapta AKP Fadli selaku Pengendali Ton Kontijensi Polres Donggala, bersama dengan Ton Kontijensi Polres Donggala,turut hadir pula Kapolsek Sindue AKP Ruslan, dan personil Polsek Sindue serta Personil Sprin Pam PPK Kecamatan Sindue Kabupaten Donggala.

Dalam rangka operasi ini, digunakan kendaraan sebagai sarana transportasi, antara lain:

– 1 Unit R4 Randis Isuzu D’Max Sat Samapta dengan nomor polisi XIX-105-29.

– 1 Unit R4 Randis Isuzu D’Max Sat Samapta dengan nomor polisi XIX-1155-29.

– 1 Unit R6 Randis AWC Sat Samapta dengan nomor polisi XIX-1110-29.

– 1 Unit R6 Randis Truk Box Logistik dengan nomor polisi XIX-195-29.

Selain kendaraan, perlengkapan Dalmas juga disiapkan untuk mendukung operasi ini” terang kasat samapta

Adapun tempat rekapitulasi dilaksanakan pada Gedung Olahraga Pakoroso Sintuwu Desa Marana Kecamatan Sindue Kabupaten Donggala, disamping itu personil yang melaksanakan pengamanan Menyambangi dan berdialog dengan warga masyarakat yang beraktivitas di sekitar area Gedung Olahraga Pakoroso Sintuwu Desa Marana Kecamatan Sindue, tempat dilaksanakannya rapat pleno, untuk menghimbau agar selalu menjaga keamanan setempat terkait acara tersebut.” Tutur Aipda Habibi

Selama pelaksanaan rapat pleno, situasi terpantau aman dan kondusif. Masyarakat tetap beraktivitas seperti biasa, dan tidak terjadi hal-hal yang mencolok. Hal ini menandakan keberhasilan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut.

Dengan Adanya Polri Hadir ditengah masyarakat, ini membantu menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan kondusif dalam tahapan rekapitulasi perhitungan suara Pemilu 2024 di Kabupaten Donggala.

Polres Donggala (As/Hms)