POLRES BANGGAI

Sikapi Isu Penculikan Anak, Bhabinkamtibmas Polsek Lamala Sosialisasi di Sekolah Dasar

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Bhabinkamtibmas Polsek Lamala Bripka Ahmad Siddik Ukkas menyambangi SDN Padangon, Kecamatan Masama, Kabupaten Banggai, Kamis (2/2/2023) pagi.

Dalam sambang tersebut, ia mensosialisasikan imbauan kamtibmas Kapolres Banggai AKBP Ade Nuramdani SH, SIK, MM, terkait maraknya isu penculikan anak di pemberitaan media sosial.

Dirinya menyampaikan para dewan guru dan pelajar agar lebih selektif dalam menanggapi isu yang bekembang terkait penculikan anak.

“Kami mengimbau agar tidak panik, namun tetap melakukan pengawasan yang ketat terhadap anak,” ucapnya.

Ia pun meminta agar tidak mudah percaya terhadap orang yang belum dikenal dan melaporkan apabila menemukan adanya hal-hal yang mencurigakan.

“Diharapkan para guru dan murid untuk dapat mempedomani apa yang telah tertuang dalam imbauan Kapolres Banggai terkait upaya pencegahan isu penculikan anak,” jelasnya.

Terpisah, Kapolsek Lamala AKP Muhammad Zulfikar SH, mengatakan, bahwa pihaknya aktif memberikan sosialisasi kepada masyarakat tentang maraknya isu-isu yang berkembang di tengah masyarakat terkait kasus penculikan anak.

“Jadi kami harap masyarakat tidak perlu panik dan selalu saring sebelum shering apabila mendapat informasi melalui media sosial,” imbaunya.*Humas Polres Banggai